Somniumsaic Rilis Lyric Video "Dead Bodies Justify A Fear", Tragedi Kanjuruhan Dalam 3 Menit

Ruang Riuh News - “Dead Bodies Justify A Fear” adalah track ke-4 dalam album pertama kami “Wars Within”. Lagu ini membawa keresahan tentang banyaknya orang berpengaruh yang berusaha mengendalikan kebenaran. Biasanya mereka menggunakan massa yang telah mereka doktrin untuk mewujudkan agenda politiknya. Tentu saja yang kami maksud adalah agenda ke arah negatif.
Somniumsaic
Somniumsaic
Realitas yang kami rasakan, orang-orang “kuat” ini menciptakan permusuhan dan adu domba antar masyarakat akar rumput demi keuntungan pribadi mereka. Politik identitas, primordial, dan agama menjadi alat favorit bagi para “mafia” tersebut. Peristiwa Kanjuruhan 1 Oktober 2022 lalu yang terjadi di kota kami, Kota Malang, membuat kami teringat dengan tema lagu ini. 

Lagu yang liriknya sudah kami ciptakan sejak 2020 lalu dan kami rilis pada 2 September 2022 (hampir sebulan sebelum tragedi Kanjuruhan), ternyata masih relevan sampai saat ini. Stadion Kanjuruhan menjadi saksi atas fanatisme dan kesewenagan yang berakibat jatuhnya banyak korban. Entah bagaimana kejadian ini dapat tersurat dalam judul lagu track 4 ini. 

Sampai 24 Oktober 2022, tercatat 135 orang tewas, dan 583 lainnya terluka. Tragedi tersebut merupakan peringkat 2 yang paling mematikan dalam sejarah sepak bola dunia, setelah bencana Estadio Nacional tahun 1964 di Peru yang menewaskan 328 orang. Sehingga peristiwa ini menjadi yang terparah di Asia, Indonesia, dan dunia belahan timur.

Dirilisnya video lirik yang berisi footage tragedi Kanjuruhan ini bertujuan mengajak publik untuk terus mengawal kelanjutan dari kasus tersebut. Bagaimanapun, korban telah berjatuhan dan harus ada pertanggungjawaban yang nyata atas hal ini. Tagar #usuttuntas juga terus digalakkan oleh seluruh fans sepak bola Indonesia, khususnya di Kota Malang. 

Tragedi Kanjuruhan Dalam 3 Menit


Pada 10 November 2022 tepat saat Hari Pahlawan, video lirik “Dead Bodies Justify A Fear” sudah dapat ditonton di kanal YouTube kami. “Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.” - pidato Ir. Soekarno pada Hari Pahlawan 10 November 1961.
Somniumsaic Artwork Album
Somniumsaic "Wars Within" Artwork Album
Dead Bodies Justify A Fear” on Spotify 
Dead Bodies Justify A Fear” Lyric Video on YouTube 

Music Credit:
Composed by : Abimatha
Produced by : Somniumsaic
Lyrics by : Abimatha, Alexander
Vocal Director : Abimatha, Alexander, Sandy
Choir Contributor : Somniumsaic, Wahyu Tri Harnoko
Vocal Engineer : Alexander
Mixed and Mastered by : Abimatha
Performed by : Alexander, Abimatha, Sandy, Rere, Meinard, Wahyu Tri Harnoko

Video Credit:
Video Sources : Twitter
Edited by : Meinard, Abimatha

Posting Komentar untuk "Somniumsaic Rilis Lyric Video "Dead Bodies Justify A Fear", Tragedi Kanjuruhan Dalam 3 Menit"